2 tahun lalu, saya sempat membuatkan tag khusus #28before28 dalam rangka ulang tahun saya yang ke 28. Nggak terasa sekarang saya hampir menginjak umur 30 tahun. Walaupun di dalam diri nggak merasa ada perubahan yang berarti, tapi fisik nggak bisa bohong, haha. Waktu tidur yang sedikit memang masih bisa ditanggulangi, tapi metabolisme tubuh sudah nggak seperti dulu lagi. Tapi kalau semangat untuk melakukan ini itu tentu masih ada (dan masih banyak).
Di salah satu post saya sebelumnya, saya pernah berkata kalau mungkin sekarang yang namanya format blog sudah banyak berubah dan blog personal sudah mulai ditinggalkan kalau nggak memenuhi kriteria “informatif”. Lagipula, saya nggak mendapatkan banyak faedah sih kalau membaca isi blog yang kebanyakan curhat :)) Nggak berarti saya nggak suka format blog zaman sekarang, saya mendapat banyak manfaat kok (I’m way past my idealistic and egoistic path anyway). Karena menurut saya, hal yang membuat review produk atau personal branding menjadi penting adalah opini, pemikiran, dan “suara” pemiliknya. Faktor inilah yang membuat blog personal masih memiliki kekuatan sendiri, yaitu inspirasi. Buat saya yang mudah menemukan inspirasi di kehidupan sehari-hari, hal-hal kecil di keseharian adalah hal yang sangat berarti. Jadi saya masih suka sekali dengan personal blog yang “cuma” membahas hari-hari sederhana. Karena yang saya cari sebenarnya adalah pemikiran si penulis yang tertuang dalam kata.
Beranjak dari situ, saya ingin sekali menulis lagi setiap hari. Temanya mungkin remeh dan kali ini saya nggak punya banyak draft setengah jadi untuk di-publish seperti sebelumnya, tapi saya ingin sekali berarti. Jadi untuk dua bulan ke depan, saya akan kembali menulis secara rutin di sini. Karena idenya datang tiba-tiba dan nggak ingin terlalu muluk, saya akan tandai dengan tag #30postsfor30. Ingatkan saya kalau blog-nya sudah kelamaan nggak diisi post baru yaa :P
Happy Monday, see you in another words.